BERITA & EVENT
Achintya Nilsen Terpilih Sebagai Miss Indonesia 2017
Finalis asal Nusa Tenggara Barat (NTB), Achintya Holte Nilsen, berhasil meraih mahkota Miss Indonesia 2017. Di malam final Miss Indonesia 2017 yang digelar pada Sabtu, 22 April 2017, Achintya tampil memukau para juri hingga berhasil mengalahkan 33 finalis lainnya.
Vice Chairwoman Martha Tilaar Group, Wulan Tilaar dipercaya untuk menjadi dewan juri bersama pakar-pakar lainnya yaitu Founder dan CEO Yayasan Miss Indonesia, Liliana Tanoesoedibjo, penata rias dan rambut professional, Peter F. Saerang, Â istri Duta Besar Norwegia untuk Indonesia, Madam Noor Sabah Nael Traavik, aktor sekaligus Duta UNICEF untuk Indonesia, Ferry Salim, serta Miss Indonesia 2015, Maria Harfanti.
Finalis asal Bengkulu, Astrini Putri terpilih sebagai Runner Up 1, sementara predikat Runner Up 2 jatuh kepada Ivhanrel Estrina Sumerah asal Sulawesi Utara. Ini merupakan kali ke-14 Martha Tilaar Group mendukung ajang Miss Indonesia. Kolaborasi ini menunjukkan konsistensi Martha Tilaar Group dalam upayanya mendukung pengembangan diri dan pemberdayaan perempuan. Tentunya, Martha Tilaar Group akan berupaya untuk terus mendukung Miss Indonesia di tahun-tahun mendatang.
IMG