BERITA & EVENT
Puspita Martha Berikan Beasiswa untuk Siswa Berprestasi
Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada tanggal 2 Mei lalu, Puspita Martha International Beauty School mendukung kegiatan Lomba Keterampilan Siswa SMK Tingkat Nasional XXVI yang diadakan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Lomba Keterampilan Siswa (LKS) merupakan lomba kompetensi siswa SMK, yang dibuat untuk mengukur pengetahuan dan pemahaman siswa melalui unjuk kerja dan standar kompetensi, sehingga meraka dapat bersaing baik di dunia industri.
LKS SMK Tingkat Nasional ini diikuti oleh siswa-siswa SMK dari berbagai provinsi di Indonesia berusia 16-21 tahun dan dilaksanakan pada 6-12 Mei 2018 lalu di Lombok City Center, Nusa Tenggara Barat. Ada lebih dari 50 bidang dunia kerja yang dikompetisikan dalam LKS, diantaranya Ladies and Men’s Hairdressing dan Beauty Therapy. Puspita Martha yang merupakan salah satu lembaga pendidikan formal di bidang kecantikan di Indonesia memberikan hadiah berupa beasiswa senilai total 90 juta rupiah bagi juara 1, 2, dan 3 di dua bidang tersebut. Tak hanya memberikan beasiswa bagi peserta LKS berprestasi, pemenang pertama lomba akan mendapat kesempatan dari Puspita Martha untuk menjadi calon kompetitor yang akan mewakili Indonesia di ajang lomba Internasional World Skill Competition.
Bicara tentang International World Skill Competition, Puspita Martha akan mengirimkan timnya menjadi juri pada World Skill Competition 2019 di Rusia, yaitu Rukmiwati di bidang Hairdressing serta Rita Handayani dan Tutut Ageng Kardiyanti di bidang Beauty Therapy. Ketiga Srikandi Puspita Martha yang juga menjadi juri dalam LKS SMK 2018 tersebut akan berpartisipasi di International World Skill Competition 2019 bersama 3 orang pemenang ASEAN Skill Competition dan juara LKS 2017. “Kami berharap, LKS SMK Tingkat Nasional ini akan mencetak anak bangsa yang kreatif dan inovatif, yang dapat mengharumkan nama NKRI di mata dunia,†ujar Rita.
Â
Â