BERITA & EVENT
Martha Tilaar Salon Day Spa Raih Penghargaan Best Beauty Treatment dari Female Daily Best of Beauty Awards 2021
Jumat lalu (10/12), Female Daily kembali menyelenggarakan acara penghargaan tahunan Female Daily Best of Beauty Awards. Meskipun ini menjadi tahun kedua Female Daily Best of Beauty Awards disiarkan secara virtual, yaitu via www.detik.com dan channel YouTube Female Daily, namun acara tetap ditunggu oleh para beauty enthusiast Indonesia, khususnya para pelaku industri kacantikan, karena penghargaan ini merupakan wujud apresiasi atas dedikasi dan kontribusi dalam memajukan industri kecantikan Indonesia.
Ada 64 kategori penghargaan dalam Female Daily Best of Beauty Awards 2021, yang masing-masing pemenangnya dipilih melalui penilaian juri dan voting dari para beauty enthusiast di Indonesia. Karena itulah, menjadi sebuah kebahagiaan bagi Martha Tilaar Group saat salah satu brandnya yaitu Martha Tilaar Salon Day Spa terpilih sebagai pemenang Female Daily Best of Beauty Awards 2021 untuk kategori Best Beauty Treatment. Sebelumnya, di ajang yang sama, tahun 2020 Martha Tilaar Salon Day Spa juga pernah mendapatkan penghargaan untuk kategori ini.
Penghargaan Best Beauty Treatment diterima secara langsung oleh Direktur Utama PT Cantika Puspa Pesona yang menaungi Martha Tilaar Salon Day Spa, yaitu Wulan Tilaar. “Penghargaan ini sungguh berarti bagi kami terutama industri spa dalam melalui masa yang penuh dengan tantangan selama pandemi. Penghargaan ini kami dedikasikan untuk seluruh tim Martha Tilaar Spa, baik spa trainer, spa therapist, partner franchise dan pelanggan setia kami di seluruh Indonesia atas kerjasama dan ketulusan hatinya untuk selalu memberikan the Authentic Indonesian Spa experience kepada Spa Lovers. We are always serving our customers with warm hands and good heart. Simply the best,” ungkap Wulan melalui akun Instagram @wulan_tilaar saat menerima penghargaan tersebut.
Martha Tilaar Group mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang telah diberikan kepada Martha Tilaar Salon Day Spa. Semoga konsistensi Martha Tilaar Salon Day Spa dalam memberikan perawatan dan pelayanan spa sejak tahun 1970 lewat rangkaian spa Indonesia seperti Balinese Coconut Body Treatment (Bali), Batimung Body Treatment (Kalimantan), Bakera Body Treatment (Sulawesi), Ginger Gold Body Treatment, Pitaloka Mangosteen, Silky Radiant Ritual, Candle Massage dapat terus berkontribusi bagi dunia kecantikan Indonesia. Salam Beautifying Indonesia!